info.kpidriau@gmail.com
012883839

Pengawasan Siaran Pilkada , Radio Swara Kampar Ikut Sukseskan Pilkada 2024

Pengawasan Siaran Pilkada , Radio Swara Kampar Ikut Sukseskan Pilkada 2024 Pengawasan Siran Pilkada

Dalam rangka Pengawasan siaran Pilkada yang dilaksanakan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah KPID Riau  ke Radio Swara Kampar 100,3 FM Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) milik pemerintah Kabupaten Kampar. Kegiatan ini  dilaksanakan oleh M. Asrar Rais Komisioner KPID Riau Anggota Bidang Pengawasan Isi Siaran didampingi staf KPID Riau Ilham Hidayatullah dan Khamidi Setyo Budi. Adapun tujuan kegiatan ini berdasarkan  PKPI no 4 tahun 2023 dan surat edaran KPI no 6 tahun 2024 tentang pemberitaan, penyiaran dan iklan kampanye di lembaga penyiaran 20 Desember 2024.

Kunjungan KPID Riau pengawasan siaran pilkada ke kabupaten Kampar di sambut oleh Adi Pradana pimpinan Radio Swara Kampar. Diskusi dilakukan di ruang rapat radio Swara Kampar. Asrar Rais memberikan apresiasi kepada radio swara kampar yang mengalami perubahan yang lebih baik dengan tempat yang baru dan lebih teratur. 

Dalam kesempatan yang sama Asrar Rais komisioner KPID Riau menyampaikan maksud dan tujuannya menyambangi Radio Swara Kampar melakukan kegiatan pengawasan siaran Pilkada dan menjalin silaturahmi. “ Meskipun Pilkada telah berakhir namun kami KPID Riau  bagian dari gugus tugas pengawasan Pilkada di bidang penyiaran kami berkewajiban untuk memastikan isi siaran Radio Swara Kampar tidak melanggar sesuai PKPI no 4 tahun 2024 dan Surat Edaran KPI no 6 tentang pemberitaan, penyiaran, iklan kampanye di lembaga penyiaran” kata Asrar.

Dalam perhelatan pilkada 2024, kabupaten kampar terdapat 4 pasangan calon Bupati dan wakil bupati. LPPL Swara Kampar yang merupakan lembaga penyiaran milik pemerintah daerah menjadi perhatian khusus KPID Riau dikhawatirkan rentan adanya indikasi  pelanggaran. Asrar Rais anggota bidang pengawasan isi siaran menambahkan “ dalam pengawasan siaran Pilkada KPID  Riau melakukan pengawasan semenjak ditetapkan masa kampanye, masa tenang, pemungutan dan perhitungan suara. KPID Riau  selama masa kampanye telah melakukan pemanggilan terhadap lembaga penyiaran yang melanggar aturan yang berlaku” ucapnya.

Menurut Adi Pradana selaku pimpinan Radio Swara Kampar selama perhelatan Pilkada di Kampar 2024 Radio swara Kampar ikut membantu mensukseskan perhelatan pilkada dengan melakukan program siaran dialog bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kampar dan menyiarkan Iklan layanan Masyarakat  untuk mengajak partisipasi publik memberikan hak suaranya ke Tempat Pemungutan Suara (TPS). Adi juga menyampaikan juga melakukan dialog dengan Bawaslu Kampar di radio swara Kampar untuk mengajak lapisan masyarakat ikut berperan aktif melakukan pengawasan dan ikut menjaga suasana yang  kondusif selama Pilkada  berlangsung di Kabupaten Kampar.

Adi  pimpinan Radio Swara Kampar  mengatakan “ selama perhelatan Pilkada kami sangat berhati dan berusaha Adil, dan berimbang dalam menyiarkan  program berita Pilkada, sedangkan  Iklan kampanye Kami hanya menyiarkan iklan yang difasilitasi KPU saja” tutur Adi